Rabu, 25 September 2013

Surplus untuk Khitanan Masal



UPK Astambul Khitankan Anak RTM
Teriakan nyaring anak-anak di  Astambul  Kabupaten Banjar, Kalsel, menggema  di kecamatan. "Aduh, sakit!"  Setelah mereka selesai dikhitan teriakan berubah gembira.
Mereka dapat hadiah  berupa sarung dan peci serta nasi bungkus yang sudah disediakan sebagai paketan kegiatan khitanan masal. Pendanaannya dari surplus SPP UPK tahun 2012. Khitanan masal untuk anak-anak warga RTM itu berlangsung dua hari. Camat Astambul  berharap, kegiatan sosial ini berlangsung tiap tahun,  karena masih banyak anak yang pingin dikhitan. Karena dana surplus terbatas, sehingga yang diutamakan anak yang usiannya sudah waktunya harus di khitan. (AHMAD SYARIF- FK ASTAMBUL)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar