Sabtu, 28 September 2013

Sertifikasi 'Plus' TPK Murung Raya



Datang ke Gudang Demi Peroleh Ulin Mulus
Tidak hanya salon dan panti pijat yang mempunyai pelayanan "plus" atau berlebih. TPK (Tim Pengelola Kegiatan) PNPM-MPd Desa Murung Raya, Kecamatan Bakumpai Kabupaten Barito Kuala, Kalsel, juga memberikan layanan "plus" demi memperoleh kualitas kayu ulin mulus untuk pembangunan dinding penahan tanah 182 meter senilai Rp 251.951.500. Sertifikasi bahan ekstra ketat lebih dari biasanya itu dengan langsung datang ke gudang pejualan, di galangan/wantilan UD Sejurus Handil Bakti Kecamatan Alalak sebelum barang dikirim.

"Mereka mengukur dan menghitung, serta memilih bahan-bahan yang akan dikirim ke desa. Biasanya TPK mensertifikasi bahan ketika telah sampai ke desa. Apabila datang tidak memenuhi spesifikasi, barang dikembalikan. Tetapi dengan datang langsung ke gudang, barang bisa cepat digunakan, tidak perlu menunggu pengiriman ulang," ujar Fasilitator Teknik Ilma Mariatul Aminah. Oval Callout: Bagusnya ne bahannya,,muluuss..Cloud Callout: Kaya ulun jua toh,,hihii
TPK yang diketuai Mansyah, sekretaris Isniah dan  bendahara Nasrullah kini sudah merasakan hasilnya. Pekerjaan pembuatan siring sungai pengaman badan jalan itu sampai akhir September 2013 sudah selesai 100 persen. Apalagi saat memilih kayu dulu juga melibatkan Tim Monitoring Desa ikut mensertifikasi.
"Direncanakan, pertengahan Oktober sudah bisa melaksanakan MDST," kata Ilma. (Ilma Mariatul Aminah-FT Bakumpai)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar